Let’s travel together.

MediaTek Helio G70 G80 G85 G90 G90T: Spesifikasi & Benchmark

0

MediaTek Helio G Series merupakan SoC entry hingga mid yang diperuntukkan untuk gaming. Sebelumnya, kebanyakan ponsel kelas menengah didominasi seri SoC dari Snapdragon, dengan rilisnya Helio G Series ini tentu akan membuat lebih banyak variasi SoC untuk ponsel kelas menengah.

Saat ini MediaTek Helio G Series sudah memiliki beberapa varian, mulai dari Helio G70, G80, G85, G90 dan juga G90T untuk seri teratasnya, dimana seri ini diperkirakan akan setara dengan Snapdragon 700 series. Sebagai chipset gaming, MediaTek membekali SoC Helio G Series ini dengan teknologi yang diberi nama HyperEngine.

Dimana teknologi game HyperEngine ini kan memberikan manajemen pada sektor performa khususnya CPU, GPU dan memori untuk menghasilkan gameplay yang lebih cepat dan smooth. Repon layar yang lebih cepat, kemampuan jaringan yang lebih mumpuni dan juga efisiensi daya yang lebih baik.

Spesifikasi MediaTek Helio G70 G80 G85

ChipsetHelio G70Helio G80 / G85
Process12nm12nm
CPUOcta-core (2x 2.0GHz Cortex-A75 & 6x 1.7GHz Cortex-A55)Octa-core (2x 2.0GHz Cortex-A75 & 6x 1.8GHz Cortex-A55)
GPUMali-G52 MC2 @820MHzMali-G52 MC2 @950MHz (G80) / Mali-G52 MC2 @1000MHz (G85)
RAMup to 8GB, LPDDR4X 1800MHzup to 8GB, LPDDR4X 1800MHz
StorageeMMC 5.1eMMC 5.1
DisplayFull HD+ (2520×1080 pixels)Full HD+ (2520×1080 pixels)
CameraSingle: Up to 48MP, Dual: up to 16MP + 16MPSingle: Up to 48MP, Dual: up to 16MP + 16MP
ModemLTE, Cat-7 DL: 300Mbps, Cat-13 UL: 150MbpsLTE, Cat-7 DL: 300Mbps, Cat-13 UL: 150Mbps
Tech.CorePilot, NeuroPilot, Pump Express, Tiny Sensor Hub, Integrated VoW, HyperEngine Game Technology

Pertama untuk varian paling rendah, yaitu Helio G70 hadir dengan octa-core dengan dua core Cortex-A75 berkinerja tinggi clock 2 GHz, dan enam core Cortex-A55 clock di 1,7 GHz. Sedangkan pada Helio G80 dan G85, terlihat sedikit perbedaan dengan peningkatan frekuensi menjadi 1.8GHz pada core Cortex-A55.

MediaTek Helio G70

Dalam hal GPU, Helio G70, G80 dan G85 masing-masing menggunakan kartu grafis Mali-G52 C2, dengan perbedaan pada tingkat frekuensi. Dimana Helio G70 memiliki frekuensi 820MHz. Sedangkan pada Helio G80 dan G85, frekuensi diatur masing-masing pada 950Mhz dan 1GHz dengan peningkatan frekuensi 50MHz di G85.

Dibagian kamera, ISP (Image Signal Processor) MediaTek Helio G70, G80 dan G85 sama-sama mendukung lensa tunggal 48MP @17fps dan 25MP @30fps. Selain itu SoC juga memiliki dukungan lensa ganda 16MP + 16MP @30fps. SoC ini mampu merekam video hingga 2K @30 fps.

Spesifikasi MediaTek Helio G90 G90T

ChipsetHelio G90Helio G90T
Process12nm12nm
CPUOcta-core (2x 2.0GHz Cortex-A76 & 6×2.0GHz Cortex-A55)Octa-core (2x 2.05GHz Cortex-A76 & 6×2.0GHz Cortex-A55)
GPUMali-G76 3EEMC4 @720MHzMali-G76 3EEMC4 @800MHz
AI2X MediaTek APU @750MHz2X MediaTek APU @750MHz
RAMUp to 10GB, LPDDR4X 2133MHzUp to 10GB, LPDDR4X 2133MHz
StorageeMMC 5.1, UFS 2.1eMMC 5.1, UFS 2.1
DisplayFull HD+ (2400×1080 pixels)Full HD+ (2400×1080 pixels) 90Hz
Camera3x ISP, Single: 48MP, Dual: 24MP + 16MP3x ISP Single: 64MP, Dual: 24MP + 16MP
ModemLTE, Cat-12 DL: 600Mbps, Cat-13 UL: 150MbpsLTE, Cat-12 DL: 600Mbps, Cat-13 UL: 150Mbps
TechCorePilot, NeuroPilot, Pump Express, Tiny Sensor Hub, Dual Voice Wakeup, MediaTek HyperEngine Game Technology

Berlanjut pada MediaTek Helio G90 Series yakni Helio G90 dan G90T yang mendapatkan peningkatan di berbagai sisi. Di bagian CPU Helio G90 Series menggunakan arsitektur Cortex-A76 dan Cortex-A55. Dimana Helio G90T memiliki frekuensi yang lebih tinggi di 2.05GHz.

MediaTek Helio G90 G90T

Pada sektor GPU, Helio Helio G90 Series ini dibekali oleh Arm Mali-G76 3EEMC4 terbaru dengan kecepatan 720MHz untuk G90 dan 800MHz untuk G90T. GPU Mali-G76 memiliki kemampuan yang lebih cepat dari G52, bahkan dengan frekuensi yang lebih rendah. Tentunya GPU ini mampu menjalankan game sekelas Fortnite, PUBG, CODM dengan sangat lancar.

Helio G90 Series juga mendukung RAM hingga 10GB LPDDR4X pada 2133MHz. sementara penyimpanan UFS 2.1 terbaru menghasilkan streaming data yang sangat cepat. Dengan kinerja AI 2X APU, pengguna dapat Helio G90 Series dapat menikmati aplikasi kamera AI yang sangat cepat, peningkatan OS dan aplikasi AI dengan mudah dan efisien.

SoC ini juga mendukung fotografi dengan desain triple-ISP untuk mengoptimalkan daya dan kinerja di semua mode fotografi. Pada lensa tunggal, G90 mendukung hingga 48MP @30fps, sedangkan G90T hingga 64MP @22,5fps serta 48MP @30fps. Keduanya mendukung pengaturan dual 24MP + 16MP serta kemapuan merekam video 4K 30fps.

Helio G90 series juga menambahkan dual Voice Wakeup untuk asisten virtual. Dimana G90 series dapat mendengarkan lebih dari satu kata pemicu yang membangunkan asisten virtual seperti Google Assistant, Amazon Alexa atau layanan lokal lainnya.

AnTuTu Benchmark

AnTuTu Benckmark Helio G70 G80 G85 G90 G90T

Sebelumya, melalui YouTube MediaTek sempat membandingkan kemampuan Helio G70 vs Snapdragon 665 melalui smartphone Realme C3 mulai dari AnTuTu Benchmark, Geekbench, test grafik 3Dmark, GFX bench dan test lain yang menunjukkan hasil G70 lebih cepat.

Perangkat:

  • Helio G70 (Realme C3)
  • Helio G80 (Realme 6i)
  • Helio G85 (Xiaomi Redmi Note 9)
  • Helio G90 (Device model: alps k85v1_64)
  • Helio G90T (Xiaomi Redmi Note 8 Pro)

Kesimpulan

MediaTek Helio G Series memiliki kemampuan mumpuni untuk gaming dengan teknologi HyperEngine. Helio G70 menjadi seri terendah diikuti seri G80 dan G85 dengan perbedaan pada clock CPU dan GPU. Sedangkan Helio G90T menjadi favorit dengan peningkatan di berbagai sektor. Sumber [MediaTek]

Artikel terkait
Tinggalkan komen