Xiaomi Redmi 12 merupakan ponsel entry-level Xiaomi yang dibekali konfigurasi tiga kamera belakang dengan resolusi utama 50 MP. Untuk kemampuan fotografi, kualitas yang dihasilkan smartphone ini sudah cukup mumpuni.
Namun, pengguna Redmi 12 masih bisa mendapatkan kualitas foto yang lebih baik dengan memanfaatkan aplikasi pihak ketiga. Aplikasi tersebut ialah Google Camera (GCam), yang merupakan aplikasi kamera terpopuler untuk Android.
Pada kesempatan kali ini, Teknolalat akan mengulas aplikasi GCam yang cocok untuk HP Redmi 12 beserta file konfigurasi dan paduan instalasinya. Yuk langsung saya cek pembahasannya berikut ini.
Apa Itu Google Camera?
Google Camera adalah aplikasi kamera yang dikembangkan oleh Google yang dikhususkan untuk perangkat Pixel. Aplikasi ini terkenal karena memiliki algoritma pemrosesan gambar yang canggih yang menghasilkan foto dengan kualitas lebih baik.
Fitur-fitur GCam HP Redmi 12
Sebagai aplikasi kamera terpopuler untuk perangkat Android, tentunya GCam memiliki banyak sekali fitur yang bisa kamu pakai. Berikut beberapa fitur untuk pada aplikasi Google Camera.
- Night Sight: Fitur yang sering dikenal sebagai mode malam ini memungkinkan pengguna mengambil foto berkualitas tinggi dalam kondisi cahaya rendah. Hasil foto malam hari yang dihasilkan akan terlihat detail dan minim noise.
- HDR+: Memungkinkan pengambilan gambar dengan tingkat cahaya yang lebih luas melebihi kemampuan lensa pada umumnya, sehingga menghasilkan foto dengan detail, warna yang lebih hidup, kontras yang baik pada aera yang sangat terang maupun gelap.
- Portrait Mode: Algoritma canggih dari GCam ini mampu menghasilkan efek bokeh yang lebih alami pada mode potret.
- Astrophotography: Fitur ini memungkinkan pengguna menangkap berbagai objek di langit malam dengan detail yang menakjubkan.
- Super Res Zoom: Dengan teknologi ini, zoom digital dapat menghasilkan foto yang tetap tajam dan jelas.
Download GCam Xiaomi Redmi 12
Dengan aplikasi GCam di HP Redmi 12, dapat secara signifikan meningkatkan kualitas hasil foto. Fitur-fitur canggih seperti Night Sight, HDR+ dan Astro ini bisa didapatkan melalui aplikasi GCam.
>> Download GCam Redmi 12 di sini <<
>> Download File Config di sini <<
Cara Menginstal GCam di HP Redmi 12
Setelah menguduh file GCam untuk HP Redmi 12 melalui link di atas, selanjutnya kamu bisa mengikuti langkah-langkah menginstal aplikasi GCam di Android berikut ini:
- Pertama, silakan unduh file APK GCam Redmi Note 11 melalui tautan di atas.
- Selanjutnya cari file APK yang telah diunduh dan buka untuk memulai proses instalasi.
- Apabila muncul peringatan instalasi dari sumber tidak dikenal, silakan klik Lanjutkan untuk menuju Setelan. Di menu Setelan ini, aktifkan opsi
Izinkan menginstal dari sumber tidak dikenal
. - Jika sudah, silakan kembali untuk melanjutkan proses instalasi hingga selesai.
Cara Instal File Config GCam Redmi 12
Apabila kamu ingin mendapatkan hasil foto dengan saturasi yang lebih gonjreng, maka kamu bisa menginstal config melalui panduan berikut:
- Unduh file config GCam untuk Redmi 12 kamu melalui tautan di atas.
- Buka aplikasi GCam, lalu klik menu Setelan pada sudut atas dan pilih
More Setting
. - Selanjutnya gulir ke bawah dan klik menu
Config Settings
. - Silakan klik menu
Save Settings
, lalu klik tombolYes
untuk memunculkan folder config pada penyimpanan internal. - Jika sudah, buka File Manager di ponsel kamu.
- Cari dan copy file config GCam berformat .xml yang sudah kamu unduh.
- Lalu paste atau tempel file config ke folder GCam tadi, yakni folder
LMC8.4
. - Buka kembali GCam, lalu klik 2X di bagian kosong dekat tombol Shutter kamera.
- Terakhir, pilih config dan klik
Restore
.
Kesimpulan
GCam menjadi aplikasi yang dapat meningkatkan hasil portret untuk perangkat smartphone, khususnya HP Redmi 12. Dengan fitur Night Sight dan HDR+, kini smartphone Redmi 12 dapat memotret dengan hasil yang jernih dan minim noise.
Baiklah, sekian saja artikel singkat tentang GCam Redmi 12 kali ini, selamat mencoba dan semoga bermanfaat.