Let’s travel together.

2 Cara Masuk Advance Server ML Terbaru 2022

3

Cara masuk ke Advance Server ML – Mobile Legends memiliki beberapa server yang digunakan dalam permainan, mulai dari Original Server, Advanced Server dan Tournamen Server.

Secara umum, pemain akan bermain menggunakan Original Server. Setelah itu, terdapat Advance Server yang difungsi sebagai server pengujian.

Di Advance Server ini, update terbaru akan dirilis dan diuji sebelum menuju ke Original Server. Nantinya, update yang tidak optimal, akan mendapatkan penyesuaian kembali oleh Moonton.

Sehingga saat rilis ke Original Server, update tersebut sudah sesuai harapan dan minim adanya bug. Nah, jika kamu tertarik dengan Advance Server ML, maka kamu bisa simak pembahasannya di bawah ini.

Keuntungan Advance Server Mobile Legends

  • Update Event Terbaru: Di Advance Server, kamu dapat mengetahui event terbaru yang akan hadir ke Original Server. Mulai dari material yang diperlukan, misi yang harus dijalankan hingga hadiah yang akan kamu dapatkan.
  • Mencoba Hero Terbaru dan Hero Revamp Gratis: Moonton secara rutin merilis hero baru dan me-revamp hero yang sudah menurun popularitasnya. Nah, di Advance Server ini kamu dapat mengetahui hero baru dan revamp yang akan dirilis ke Original Server serta mencobanya secara gratis.
  • Diamond Gratis: Banyak promo yang bisa kamu dapatkan di Advance Server, terlebih lagi banyak diamond yang bisa kamu dapatkan secara gratis.
  • Mencoba Update Patch Terbaru: Selain itu, kamu juga dapat mengetahui tentang pembaruan patch seperti Buff, Nerf atau Adjustment pada hero, item hingga sistem permainan lain. Sehingga kamu dapat memprediksi META baru yang akan hadir di Original Server.

Perbedaan Akun yang Sudah dan Belum Bisa Akses ke Advance Server

Untuk mengetahui akun Mobile Legends sudah memiliki akses ke Advance Server atau belum, silakan buka Mobile Legends dan masuk ke menu Profil akun kamu, lalu buka Pengaturan Akun.

Setelah itu, perhatikan pada bagian kanan, jika terdapat opsi Ganti Server, maka akun tersebut sudah dapat akses ke Advance Server. Namun, jika masih Introduksi Advance Server, maka akun belum memiliki akses.

Cara Masuk Advance Server ML

Pada artikel ini Teknolalat sudah merangkum dua metode yang bisa kamu coba untuk masuk ke Advance Server ML. Berikut panduannya:

1. Cara Masuk Advance Server ML dengan Akun Pancingan

Cara pertama untuk masuk ke Advance Server adalah dengan memanfaatkan akun lain atau akun pancingan, kamu bisa pinjam ke teman kamu yang mempunyai akun Advance Server. Nah, berikut langkah-langkahnya:

  1. Siapkan akun Mobile Legends yang sudah terhubung ke Advance Server.
  2. Selanjutnya silakan masuk atau ganti ke akun Advance Server tersebut.
  3. Jika sudah, masuk ke Profil pada sudut kiri atas -> Pengaturan Akun.
  4. Kemudian ganti ke akun yang belum terhubung ke Advance Server melalui Moonton, Play Games, FB ataupun Twitter.
  5. Setelah muncul Pergantian akun berhasil, jangan tekan tombol OK. Di sini silakan tekan tombol kembali di HP kamu hingga kembali ke menu Pengaturan Akun.
  6. Masih di menu Pengaturan Akun, silakan klik menu Ganti Akun.
  7. Lalu pilih akun dengan label “Advanced Server” dan klik tombol Ganti Server -> OK.
  8. Setelah itu aplikasi ML akan restart dan kamu perlu Update resources yang diperlukan untuk masuk ke Advance Server.
  9. Terakhir, silakan isi data akun baru. Jika sudah, maka kamu sudah berhasil masuk ke Advance Server.

Untuk kembali ke Original Server, silakan buka kembali Pengaturan Akun di Mobile Legends, lalu pilih “Server Original” pada sisi kanan bawah.

2. Cara Masuk Advance Server ML Tanpa Akun Lain

Untuk metode kedua ini merupakan cara normal masuk Advance Server Mobile Legends, sehingga tidak ada trik khusus dan tanpa akun pancingan.

Berikut langkah-langkah cara masuk ke Advance Server ML:

  • Buka Profil akun di sudut atas.
  • Kemudian masuk ke menu Pengaturan Akun.
  • Pada sisi kanan, silakan klik Introduksi Advance Server.
  • Lalu tekan tombol Masuk untuk menuju ke Advance Server.

Catatan: Untuk memasuki Advance Server ML tanpa akun lain ini hanya bisa lakukan pada hari Kamis tepatnya jam 3 sore.

Di waktu itulah Advance Server di-update dan pemain baru dapat masuk. Selain itu, pastikan kamu memenuhi persyaratan umum seperti di bawah ini.

Syarat Masuk Advance Server Mobile Legends

  • Akun Mobile Legends sudah level 15 ke atas.
  • Memiliki koneksi atau jaringan internet yang stabil
  • Advanced Server mobile legends sedang tidak penuh.

Nah, jadi itulah panduan cara masuk ke Advance Server ML terbaru 2021 dengan menggunakan metode akun pancingan dan tanpa pinjam akun pancingan.

Baiklah, sekian artikel tentang game Mobile Legends ini. Selamat mencoba dan semoga bisa bermanfaat bagi kamu yang ingin masuk ke Advance Server.

Artikel terkait
Tunjukkan Komen (3)