Let’s travel together.

Perbedaan Windows 32 bit dan 64 bit

0
Perbedaan windows 32 bit dan 64 bit

Perbedaan Windows 32 bit dan 64 bit – Windows adalah Sistem Operasi yang paling banyak digunakan di seluruh dunia, Sistem Operasi ini dikembangkan oleh Microsoft Corporation ini menggunakan antarmuka yang berbasis GUI (Graphical User Interface) atau dengan tampilan grafis.

Windows awal mula masih dalam jenis Ms-Dos (Microsoft Disk OperatingSystem) yakni sebuah Sistem Operasi yang berbasis hanya teks dan Command-Line interpreter. Saat ini Windows 1.0 berkembang hingga yang terbaru yakni windows 10.

Saat ini Windows menjadi Sistem Operasi yang populer karena mudah digunakan dan memiliki banyak fitur. Selain itu pihak Microsoft tak henti-hentinya memberikan update kepada penggunanya untuk menjajal fitur terbaru mereka.

Namun, perlu diketahui Windows dibedakan menjadi dua versi yaitu 32 bit dan 64 bit. Kedua versi tersebut juga memiliki perbedaan masing-masing dari segi performa maupun fitur lainnya. Berikut Perbedaan Windows 32 bit dan 64 bit.

Perbedaan Antara Windows 32 bit dan 64 bit

1. Kapasitas Maksimal RAM

Perbedaan windows 32 bit dan 64 bit - kapasitas ram

Perbedaan yang pertama adalah jumlah maksimal RAM yang bisa digunakan. Untuk Windows 32 bit memiliki kapasitas maksimal RAM yang lebih sedikit dari pada Windows 64 bit. Windows 32bit memiliki jumlah maksimal penggunaan RAM 4GB dan hanya terbaca sekitar 3,2 GB.

Jika menggunakan RAM sebesar lebih dari 4GB misalnya 8GB maka jumlah yang terbaca pada Windows 32 bit tetap 3,2GB, jadi percuma RAM besar jika Windows masih berbasis 32 bit.

Untuk jumlah RAM yang disarankan yakni menggunakan 1 atau 2 GB saja. Sedangkan pada Windows 64 bit bisa membaca lebih dari 4GB. Untuk komputer dengan RAM 4GB keatas sebaiknya menggunakan Windows 64bit untuk memaksimalkan performanya.

2. Performa 32 bit dan 64 bit

Perbedaan windows 32 bit dan 64 bit - performa

Pada perbedaan performa bisa dilihat oleh kemampuan performa prosesor yang digunakan. Pada prosesor 64 bit lebih cocok menggunakan windows 64 bit dan prosesor 32 lebih disarankan untuk menggunakan windows 32 bit.

Performa yang dihasilkan pun lebih bagus 64 bit mengingat teknologi 64 bit lebih baru dari 32 bit. jika anda seorang yang gemar bermain game dan editing sebaiknnya menggunakan 64 bit dan jika komputer adalah komputer low end yang digunakan hanya untuk mengerjakan office tentunya lebih tepat menggunakan 32 bit.

3. Kemampuan dalam Memproses Data

Arsitektur yang berbeda pada Windows dan prosesor 32 dan 64 bit tentu akan sangat berpengaruh pada performa komputer. Angka 32 dan 64 adalah jumlah data yang bisa diproses dalam satu kali putaran. Dalam sekali putaran 32 bit dapat memuat data sebesar 32 bit, tentunya 64 bit lebih unggul dalam cepatnya pengolahan data.

4. Kompatibilitas Software

Perbedaan windows 32 bit dan 64 bit - kompatibilitas software

Perbedaan yang terakhir adalah kompatibilitas software yang dapat digunakan. Windows 32 bit tidak bisa menjalankan software atau aplikasi yang berbasis 64 bit. Sedangkan Windows 64 bit tentunya bisa menjalankan software 32 bit maupun 64 bit.

Kelebihan dan kekurangan Windows 32 bit
(+)
– Dapat menjalankan software lama yang berbasis 16 bit.
– Lebih kompatibel dengan driver yang lebih lama. Cocok untuk PC lama.
– Dapat bekerja dengan optimal dengan RAM 2GB
(-)
– Hanya sedikit software baru yang kompatibel
– Tidak bisa membaca RAM lebih dari 4GB
– Tidak bisa digunakan untuk software berat
– Tidak dapat menjalankan program yang berbasis 64 bit
Kelebihan dan kekurangan Windows 64 bit :
(+)
– Lebih cepat dan efisien dalam pengolahan data
– Mampu membuat kinerja prosesor lebih optimal
– Dapat menjalankan software 32 bit dan 64 bit
– Cocok untuk menjalankan software terbaru yang mengutamakan grafis
(-)
– Tidak disarankan untuk PC keluaran lama

Itu tadi penjelasan singkat tentang versi Windows. Sekian artikel Perbedaan Windows 32 bit dan 64 bit semoga bermanfaat

Artikel terkait
Tinggalkan komen